One Hand Clapping merupakan salah satu game di Google Play Store yang masuk dalam daftar kategori game terbaik 2022.
Game platformer 2D yang sangat revolusioner ini dikembangkan oleh developer Bad Dream Games dan HandyGemes.
Resmi rilis di Android pada 14 Desember 2021, dan tahun ini One Hand Clapping mendapat predikat sebagai game indie terbaik 2022 versi Google Play Store.
Meski premium, game ini telah diunduh oleh 1 juta pengguna di Play Store. Menempati urutan ke 9 sebagai aplikasi berbayar terpopuler dengan tema musik.
Bagaimana kira-kira keseruan bermain One Hand Clapping di Android? Yuk simak review One Hand Clapping di bawah ini.

Review One Hand Clapping
Game ini bisa dibilang merupakan game yang paling berbeda dibandingkan dengan game-game pada umumnya.
Alih-alih fokus dalam melakukan skill bertarung dan mengalahkan musuh. One Hand Clapping justru lebih berfokus dalam pemecahan teka-teki pada game.
Bagi kalian yang memiliki hobi bermusik, khusunya menyanyi. Game ini sangat lah cocok untuk dimainkan.
Baca juga : Review Angry Birds Journey, Game Kasual Terbaik Android 2022
Karena dalam setiap level yang ada, game akan dimainkan dengan suara atau nada. Di mana teknik vokal yang bagus akan mempengaruhi jalannya permainan.

Story Game
Kisah yang disuguhkan dalam game ini adalah pada suatu ketika muncul kekuatan gelap yang ingin menguasai dunia.
Mengambilnya secara sepotong demi sepotong dan merenggut jiwa para manusia yang ceria dan penuh warna.
Tidak ada dialog yang diucapkan dalam game, cara berkomunikasi yang dilakukan saat bermain dilakukan dengan musik.
Musik yang khas dan berbeda-beda setia levelnya, akan membuat para pemain menyadari perbedaan bahasa yang digunakan.
Sekilas, cerita yang disuguhkan ini sangat klasik. Yang menjadi pembeda hanya pada cara berkomunikasi antar karakter, dialog terjadi melalui media musik.

Gameplay
Game ini memilki gameplay yang sangat sederhana dalam suatu hal, namun juga dalam hal yang lainya terlihat sangat kompleks.
Dari segi kontrol, pemain tidak akan melakukan lebih dari sekadar melompat, lari dan lainya atau mungkin mengklik tombol navigasi kanan-kiri sesekali.
Hampir 75% kontrol permainan menggunakan suara mereka untuk memecahkan beragam teka-teki yang hampir tak ada habisnya.
Game menuntut para pemainnya fokus memakai telinga untuk mendengarkan nada musik di dalam game.
Baca juga : Review Apex Legends Mobile, Game Android Terbaik 2022
Tak hanya itu, game ini juga menuntut para pemainnya untuk menyanyi atau bersenandung, mencocokan harmoni dalam nada yang ada.
Nyanyian dari para pemainnya itulah yang akan mengatur seluruh bagian teka-teki menjadi gerakan.
Saat kamu bermain game ini, kamu akan menemukan banyak ilmu baru yang harus dipelajari di sini.
Meski jika diamati terdapat beberapa konsep permainan yang hanya terkesan mendaur ulang saja. Namun mereka dapat menyusunya kembali menjadi sesuatu yang lebih fresh.

Grafik dan Audio
One Hand Clapping menyuguhkan grafik visual yang terlihat indah dan fantastis. Banyak lagu yang disuguhkan dalam game di setiap levelnya.
Tidak ada suara atau nyanyian yang terdengar sama dan bahkan selalu menciptakan perubahan yang organik bila diperlukan.
Karena penggunaan musik dan nyanyiannya yang berat, game ini benar-benar bersandar pada pemainan suara.
Baca juga : Review Dislyte, Game Multiplayer Terbaik Android 2022
Musiknya pun juga terdengar unik dan asyik, membuat para pemainnya seolah sedang hidup dalam dunia musik yang realistis.
Kesimpulan
Untuk kamu yang hobi bernyanyi, game One Hand Clapping adalah judul game yang wajib dimainkan.
Karena game ini menawarkan gameplay yang menyenangkan, santai, dunia karakter yang indah, dan durasi yang panjang.
Dengan hal seperti itu para pemain akan merasakan sesuatu yang lebih dan bermusik ria di One Hand Clapping.